Minggu, 02 Desember 2018

Review Bubbly (Bubble Drink and Co) Malang.

Selamat datang di postingan pertama saya
Di Postingan pertama saya kali ini, saya akan membahas tentang minuman yang sedang hits beberapa tahun belakangan yaitu bubble drink.
Bubble drink sendiri adalah minuman ice blend dengan berbagai rasa, ditambah dengan pearl bubble yang terbuat dari tapioka yang bertekstur kenyal dan berwarna hitam.
Di Malang sendiri belum banyak tempat yang menjual minuman dengan tambahan bubble ini. Salah satu pelopor minuman bubble di Malang adalah Bubbly (Bubble Drink and Co) yang berlokasi di Kavling B1, Jl. Soekarno Hatta, Jatimulyo, Kota Malang. Bubbly buka setiap hari dari pukul 16.00-22.00 WIB.
Bubbly memiliki sosial media yang bisa dikunjungi, yaitu :

Saat itu, saya membeli dengan menggunakan jasa Grab dengan harga ±Rp.12.000,00 per gelas dan Rp.3.000 untuk tambahan bubblenya. Saya dan teman saya membeli bubble drink dengan rasa choco cream dan hazelnut dengan tambahan pearl bubble/tapioka bubble. Selain bubble drink ada juga menu lain seperti cireng dll.

 Bubble drink choco cream + pearl bubble.

Bubble drink hazelnut + pearl bubble.

Menurut saya rasa dari bubble tea tersebut sesuai dengan harga yang ditawarkan. Dan, pada kemasan bubble tersebut terdapat kata-kata yang mengingatkan tentang adab untuk minum yang sering dilupakan oleh anak muda. Jadi, selain enak bubbly ini juga mengajak anak-anak muda untuk tetap berbuat sesuai adab yang ada.

Jadi, kesimpulannya :

Kelebihan
  1. Harga terjangkau
  2. Kemasan yang mengedukasi
  3. Mudah didapatkan
Kekurangan
  1. Bubble kurang kenyal
Sekian review kali ini. Terima kasih pada teman-teman yang sudah membaca. Semoga bermanfaat.

Sampai Jumpa Lagi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar